Hari ini begitu senangnya rasanya, pagi ini di awali dengan senyum haru, ceritanya pagi kemarin dan hari ini, ketika ku berpikir mau sarapan dengan apa ya hari ini ? tiba-tiba ada yang datang mengetuk pintu rumah, dan ternyata yang datang adalah saudaraku, tepatnya adalah uwaku, Beliau datang membawa makanan untukku sarapan, Beliau tahu jika ibuku sedang tidak ada di rumah selama beberapa pekan ini.
Alhamdulillah
rezeki dari Allah melalui perantara uwaku.
Sungguh
baik sekali uwaku :), Begitu perhatiannya dan hatinya begitu tulus, dan pagi
ini ketika ku sarapan dan memakan apa yang uwaku berikan kepadaku mataku
berkaca-kaca, Masyaallah sungguh baik sekali beliau kepadaku, Bahagia dan
bersyukur rasanya ku di kelilingi orang-orang yang baik.
Dan hari ini aku belajar banyak dari beliau,
untuk bisa menjadi orang yang memulai dari diri sendiri untuk bisa berbuat
kebaikan kepada orang lain, dengan hal-hal sederhana yang bisa kita lakukan dan
dengan apa yang kita bisa.
Untuk bisa lebih peka melihat ke sekeliling,
untuk bisa melakukan sesuatu yang berarti yang akan membuat orang lain bahagia
dan senang dengan hal kecil atau sederhana yang kita lakukan.
Berlanjut
ke cerita berikutnya,
Ceritanya
tadi siang hari, ketika jam istirahat
siang di tempat kerja, aku pun keluar untuk mencari makan siang, saat itu
bingung mau makan apa ? ada beberapa pilihan tempat yang ingin di tuju.
Dan saat
itu ku pilih mencari makan di dekat tempatku dulu menuntut ilmu, Dan ketika mau
masuk ke tempat itu, ku bertemu dengan seorang Bapak penjual makanan yang ku
kenal dulu, dulu ketika masih menuntut ilmu disana ku suka membeli makanan yang
beliau jual bersama teman-temanku.
Ketika melihatnya , Aku pun tersenyum dan senang
rasanya ternyata Beliau masih mengenaliku, Beliau pun membalas dengan tersenyum
ramah kepadaku , aku pun menghampirinya untuk bersalaman dengan Beliau, Beliau
pun menanyakan kabarku, dan aku pun
bertanya juga tentang kabar beliau. Kami pun larut dalam percakapan karena lama
tak bertemu.
Namun
sayang ketika ku selesai makan dan akan pamit kepada Beliau, Beliau tidak ada di
dekat tempat jualannya, kemungkinan beliau sedang menunaikan shalat dzuhur.
Dan hari ini aku dapat banyak pelajaran,
belajar dari bapak itu untuk menjadi pribadi yang santun dan ramah pada orang
lain, terlebih kepada customer / pelanggan kita jika kita adalah seorang
penjual atau pedagang, pelajaran tentang untuk tidak mudah melupakan orang
lain.
Semoga ku
bisa belajar dan mencontoh hal-hal baik yang t’lah di tunjukkan oleh 2 orang
yang ku temui di pagi dan siang hari tadi.
Terimakasih
ya Rabb untuk cerita hari ini, kemarin dan yang akan datang , semoga ku selalu
di kelilingi dengan orang-orang yang baik dan ku pun bisa menjadi pribadi yang
baik, dan lebih baik lagi, aamiin...
*Catatan
Hari ini,
Selamat
Malam,
Selamat
Beristirahat
Kamis
malam,
Pukul
22.21 wib
No comments:
Post a Comment